SUMOBOLANEWS – Tottnham dan Chelsea akan bertemu di Tottenham Hotspur Stadium pada pekan ke-15 Premier League 2024/2025. Pertandingan Liga Inggris antara Tottenham vs Chelsea ini dijadwalkan kick-off Minggu, 8 Desember 2024, jam 23.30 WIB, siaran langsung SCTV dan live streaming Champions TV 5 di Vidio.
Tottenham dan Chelsea baru meraih hasil yang kontras. Tottenham kalah 0-1 di kandang Bournemouth, sedangkan Chelsea menghajar tuan rumah Southampton 5-1.
Chelsea menang melalui gol-gol Axel Disasi, Christopher Nkunku, Noni Madueke, Cole Palmer, dan Jadon Sancho. Bagi Sancho, gol ke gawang Southampton adalah gol pertamanya untuk Chelsea.
Dengan hasil melawan Bournemouth, berarti Son Heung-Min dan kawan-kawan tanpa kemenangan dalam tiga laga terakhirnya. Sebelumnya, mereka imbang 2-2 menjamu AS Roma di Liga Europa dan imbang 1-1 menjamu Fulham.
Sebaliknya, dengan hasil di markas Southampton, berarti Chelsea sukses mengemas empat kemenangan beruntun di semua ajang. Sebelum menghajar Southampton, pasukan Enzo Maresca sudah terlebih dahulu menaklukkan tuan rumah Leicester 2-1, menang 2-0 atas tuan rumah Heidenheim di Conferece League, dan menang 3-0 menjamu Aston Villa.
Di Tottenham Hotspur Stadium musim lalu, diwarnai dua kartu merah untuk tuan rumah dan hat-trick Nicolas Jackson, Chelsea menang meyakinkan dengan skor 4-1.
Prediksi Starting XI Tottenham vs Chelsea
Tottenham (4-3-3): Forster; Udogie, Davies, Dragusin, Porro; Maddison, Bissouma, Sarr; Kulusevski, Son Heung-Min, Johnson.
Pelatih: Ange Postecoglou.
Chelsea (4-2-3-1): Sanchez; Cucurella, Veiga, Colwill, Gusto; Fernandez, Caicedo; Sancho, Palmer, Madueke; Jackson.
Head to Head Tottenham vs Chelsea
Rekor pertemuan di Premier League
Tottenham menang: 8
Seri: 21
Chelsea menang: 35.
5 pertemuan terakhir
03/05/24 Chelsea 2-0 Tottenham (Premier League)
07/11/23 Tottenham 1-4 Chelsea (Premier League)
26/02/23 Tottenham 2-0 Chelsea (Premier League)
14/08/22 Chelsea 2-2 Tottenham (Premier League)
23/01/22 Chelsea 2-0 Tottenham (Premier League).
5 pertandingan terakhir Tottenham (K-M-S-S-K)
10/11/24 Tottenham 1-2 Ipswich (Premier League)
24/11/24 Manchester City 0-4 Tottenham (Premier League)
29/11/24 Tottenham 2-2 Roma (Liga Europa)
01/12/24 Tottenham 1-1 Fulham (Premier League)
06/12/24 Bournemouth 1-0 Tottenham (Premier League).
5 pertandingan terakhir Chelsea (S-M-M-M-M)
10/11/24 Chelsea 1-1 Arsenal (Premier League)
23/11/24 Leicester 1-2 Chelsea (Premier League)
29/11/24 FC Heidenheim 0-2 Chelsea (Conference League)
01/12/24 Chelsea 3-0 Aston Villa (Premier League)
05/12/24 Southampton 1-5 Chelsea (Premier League).
Statistik dan Prediksi Skor Tottenham vs Chelsea
- Tottenham cuma menang 1 kali dalam 10 laga terakhir vs Chelsea di semua kompetisi (M1 S2 K7).
- Tottenham selalu kebobolan 1 gol dalam 5 dari 6 laga kandang terakhir di Premier League.
- Tottenham tanpa kemenangan dalam 2 laga kandang terakhir di Premier League: kalah 1-2 vs Ipswich, seri 1-1 vs Fulham.
- Chelsea di Premier League musim ini: M8 S4 K2, gol 31-15.
- Chelsea memenangi 4 laga terakhir di semua kompetisi, mencetak total 12 gol dan cuma kebobolan total 2 gol.
- Chelsea tak terkalahkan dalam 6 laga terakhir di Premier League (M4 S2 K0).
- Chelsea selalu kebobolan 1 gol dalam 3 laga tandang terakhir di Premier League: seri 1-1 vs Manchester United, menang 2-1 vs Leicester, menang 5-1 vs Southampton.
- Dalam 2 laga vs Tottenham di Premier League musim lalu, Chelsea selalu menang dengan margin minimal 2 gol: 4-1 tandang, 2-0 kandang.
Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming Tottenham vs Chelsea
Kompetisi: Premier League/Liga Inggris
Pertandingan: Tottenham vs Chelsea
Stadion: Tottenham Hotspur Stadium
Hari, tanggal: Minggu, 8 Desember 2024
Jam: 23.30 WIB
Siaran langsung TV: SCTV
Live streaming: Champions TV 5 di Vidio